Minggu, 28 November 2010

MAWAR UNGU kesukaanKU


Mawar ungu ini adalah kesukaanku karena warnanya yang mempesona.Tahukah kalau banyak orang tidak suka mawar ungu hanya karena takut dengan kutukan.Apakah ada kutukannya?????????

From:www.google.com

Louis XIV


Bunga mawar ungu menggambarkan daya mistis alam dengan simbolisme terikat pesona, keinginan dan bahkan berjalan dengan hati-hati. Bunga mawar ungu muda mengirim pesan cinta pada pandangan pertama, bunga Valentine yang hebat.

Tidak ada dua mawar yang sama dan setiap naik pengakuan layak untuk keindahan yang dimilikinya. Namun, dari semua varietas mawar, mungkin ada yang mencolok tidak lain sebagai mawar ungu gelap. Mawar ungu gelap datang dalam berbagai macam nada dan warna dan kekayaan masing-masing meningkat akan tergantung pada jenis yang Anda pilih. Ketika digunakan di taman, mawar ungu gelap yakin untuk menambahkan variasi dan terlihat indah dengan tanaman lain juga.
Banyak dari mawar ungu berasal dari bahasa Inggris atau Austin Ragam sementara yang lain adalah hibrida atau persilangan antara mawar lainnya. Mawar ungu indah lain adalah Louis XIV. Mawar ini bercorak menakjubkan dalam warna merah hitam. Itu mengambil berbagai warna ungu di sepanjang jalan. Bagi mereka yang mencari beludru ungu yang mencolok terbit, Louis XIV pasti terkesan.

From: www.bungarawabelong.com

Cinta mawar UNGU

      Pada umumnya banyak remaja yang sering menggunakan bunga mawar merah untuk mengungkapkan cinta kepada lawan jenis.Padahal bunga ini juga bisa untuk dijadikan bentuk ungkapan rasa cinta seseorang.Mungkin remaja saat ini memilih mawar merah karena warnanya terang,mudah ditemukan,dan karena lambangnya.Jauh berbeda dengan mawar ungu ini,sulit untuk ditemukan,karena itulah remaja jarang menggunakan mawar ungu ini.Bahkan mawar ini mempunyai lambang kesetiaan yang sangat kuat dan arti yang tidak akan bisa di ingkari.


Gmb.From: www.google.co.id

Puisi mawar UNGU


         Sekuntum mawar ungu mekar dalam belenggu
nuraninya rindu pada langit biru
tapi tak mamu putuskan belenggu

dia coba tuk slalu tertawa
air mata disimpan di dada
karena cinta hanya sebatas angan saja

nuraninya terbelenggu norma

kadang dia bertanya pada angin malam
kenapa semua mesti begini
kadang dia bertanya pada matahari
kenapa dia mekar disini

nuraninya terbelenggu norma

tapi matahari diam
angin malam diam
belenggu juga diam
sementara nuraninya tetap bertanya

akhirnya dia coba
untuk menerima
dan pasrah pada Yang Esa
walau nuraninya
tetap bertanya

From: www.kadnet.info

Sabtu, 27 November 2010

Tips agar mawar UNGU potong tahan lama


          Keindahan dan kecantikan bunga mawar di jambangan akan sirna seiring dengan masa layu bunga, anda bisa memperpanjang waktu lebih lama dengan beberapa tips berikut:

  • Kebanyakan bunga potong menjadi cepat layu karena pembusukan pada bekas pemotongan tangkai bunga, yakni bakteri pembusuk berkembang biak dan menyumbat saluran vaskuler. Berakibat bunga cepat layu karena suplai makanan terhambat. Untuk mengatasinya perlu ditambahkan asam benzoate pada air agar bakteri mati dan pembusukan dapat diperlambat. Dapat pula anda tambahkan 3 tetes cairan pemutih kain per 1 liter air.
  • Bunga potong juga masih membutuhkan nutrisi yang dia dapatkan dari gaya kapiler untuk memperpanjang kesegarannya. Anda bisa menambahkan 1 sdt gula pada 1 liter air perendam. Atau anda bisa menggunakan nutrisi khusus bunga potong yang tersedia di toko bunga potong.
  • Bunga potong akan menyerap air secara maksimal pada pH 3,5-4,5, dan agar tidak menimbulkan dehidrasi anda bisa menurunkan air pada pH ideal dengan menambahkan asam sitrat 200 mg per 1 liter air.
  • Pergunakan vas dari kaca, keramik atau plastik dan hindari penggunaan vas bunga yang terbuat dari logam karena logam mengandung ethylene dan biasanya bunga sensitif terhadap kandungan tersebut.
  • Agar serapan air bisa optimal, anda harus memotong pangkal batang menyerong sehingga didapatkan penampang batang lebih besar. Dengan cara ini maka batang potong lebih optimal untuk menyerap air.
  • Potong daun yang anda anggap tidak perlu sehingga suppy makanan bisa mencukupi. 
 From: www.g-excess.com                                                                                                                                                             

    Menanam mawar UNGU dalam pot


         Menanam mawar dalam pot membutuhkan sedikit ketelatenan caranya adalah sebagai berikut:
    • Pot dari tanah liat, tembikar atau semen cor lebih disukai sedangkan pot dari plastik tidak begitu disyarankan karena tidak berpori dan lembab sehingga akar mudah busuk dan suplai oksigen kurang.
    • Perbandingan Media tanam 1:1:1/4 antara tanah, pupuk kandang dan pasir halus. Bilamana anda cukup telaten, disyarankan untuk mengkukus dulu media tanam agar mikroorganisme pembusuk mati dan mawar terbebas dari penyakit.
    • Diperlukan potongan batu bata atau batu kecil di dasar pot agar kelebihan air siraman dapat segera keluar.
    • Pemotongan akar dan penggantian media tanam setiap 1-2 tahun sekali agar tanaman tumbuh sehat dan subur. Si cantik ini bisa berumur diatas 10 tahun bila anda merawatnya penuh kasih sayang dan bisa berbunga sepanjang tahun.                                                                                                                                                                                                                                                                               From: www.g-excess.com